Senin, 30 Oktober 2017

RAMBUT SEHAT ALA HIJABERS. INTIP RAHASIA YUK DISINI

RAMBUT yang terlindungi dengan hijab sering bermasalah terhadap kesehatannya. Apalagi jika sepanjang hari tertutup hijab dan terkucir. Permasalahan paling sering mendera adalah lembab, lepek, rontok, hingga berketombe.

"Permasalahan utama pada rambut yang biasanya dihadapi wanita berhijab itu kalau tidak rontok, ya berketombe,” kata Risa, pemilik Salon Muslimah Salmah di KDA dan DC Mall, Batam, Senin (16/10/2017). Namun, tambahnya, para Mellennials khususnya hijabers, tidak perlu khawatir karena permasalahan tersebut bisa diatasi jika melakukan perawatan yang benar. Perawatannya juga kudu disesuaikan dengan tipe rambut yang dimiliki.

–– ADVERTISEMENT ––

Secara umum, kebanyakan wanita berhijab memiliki tipe rambut berminyak. Untuk rambut berminyak, permasalahan yang kerap mendera adalah lembab dan berketombe ketombe. Di saat kepala berketombe, maka rentan menyebabkan kerontokan rambut. "Banyak hal yang harus diperhatikan, terutama dalam hal shampo. Sebaiknya pilih sampo yang ada anti-dandruffnya karena itu mencegah kepala dari ketombe. Jangan lupa pula pakai kondisioner," ujar Risa. Jika kamu mempunyai rambut panjang, sebelum mengenakan hijab tentu saja rambut akan digulung atau dikuncir. Tidak ada permasalahan saat rambut dikuncir atau digulung, asalkan saat tidak terlalu kuat. Satu hal harus dihindari, saat menggulung rambut jangan dalam keadaan basah. Sebab, ini akan menyebabkan rambut patah-patah, kulit kepala akan terasa gatal dan menumbuhkan ketombe.

"Jika ada waktu, tidak ada salahnya perawatan dengan melakukan hair mask. Jika tidak bisa lakukan di rumah sekarang sudah banyak salon-salon muslimah yang mengerti permasalahan rambut wanita berhijab," imbuh Risa.

Selebriti Indonesia yang berhijab Dian Pelangi juga melakukan perawatan rambut untuk menjaga kesehatan kulit kepala. Dian melakukan perawatan mulai dari keramas secara rutin, hair spa, dan tidak menguncir rambut saat di rumah. Hal penting yang diperhatikan adalah saat memilih kain hijab. Karena rambut memerlukan udara untuk bernafas, maka pilihlah hijab yang menyerap keringat dan memiliki serat kain yang memungkinkan udara masuk dan keluar. (*).


–– ADVERTISEMENT ––
Tips Keramas dan Hair Spa Paling Penting
1. Gunakan sampo dan kondisioner sesuai dengan jenis rambut. Untuk jenis rambut berminyak usahakan keramas sehari sekali, untuk tipe rambut kering, bisa dua kali sehari.
2. Keringkan rambut dengan sempurna sebelum menggunakan hijab. Jika menggunakan hair dryer, atur suhu paling rendah.
3. Pakai serum atau vitamin rambut sebelum di-blow
4. Saat di rumah biarkan rambut tergerai dan jangan diikat.
5. Usahakan dua minggu sekali perawatan hair mask atau hair spa.
6. Gunting rambut secara rutin untuk membuang ujung-ujung rambut yang kering.
7. Pilih hijab yang menyerap keringat. Bisa berbahan katun atau sifon
8. Untuk menjaga kesehatan rambut, makan makanan kaya protein dan zat besi yang bermanfaat untuk rambut, seperti kenari, telur, dan bayam. (*)

Sumber : Tribun Batam, Edisi 19 Oktober 2017
http://batam.tribunnews.com/2017/10/19/rambut-sehat-ala-hijabers-intip-rahasia-yuk-di-sini?page=2